Kamis, 01 Maret 2018

Inspectre (Cara cek dan mengatasi Meltdown dan Spectre)

Apa itu Meltdown dan Spectre? Meltdown adalah celah keamanan(Vulnerability) yang mengizinkan peretas(Hacker) memecahkan/melelehkan isolasi antara aplikasi pengguna dan sistem operasi. Serangan ini memungkinkan sebuah program untuk mengakses memori, dan dengan demikian peretas dapat mencuri data-data semacam password, mengambil foto, email, dokumen penting, dan bahkan juga obrolan chat yang terdapat di dalam perangkat kita.Meltdown dan Spectre sering dikaitkan karena kurang lebih mereka memiliki fungsi yang sama yaitu mencuri data pengguna, Spectre menembus isolasi antara aplikasi yang berbeda, hal ini memungkinkan peretas untuk mengelabui program untuk membocorkan rahasia mereka. Berbeda dengan Meltdown, Spectre lebih sulit dimanfaatkan(dieksploitasi) dari pada Meltdown, tapi juga lebih sulit untuk diatasi. Meltdown dan Spectre kemungkinan besar tidak bisa terdeteksi karena eksploitasi tidak meninggalkan bekas apapun dalam file log(catatan) pada umumnya. Cara mengatasi Meltdown dengan mengupdate sistem operasi versi paling akhir, pada windows 10 patch untuk Meltdown terdapat di Windows 10 version 1709. Untuk mengatasi Spectre kalian harus mengupdate BIOS pada motherboard, sayangnya dengan menambal celah keamanan terhadap Spectre performa PC kita akan munurun. Download aplikasi dibawah untuk mengecek apakah PC kamu rentan terhadap Meltdown dan Spectre.

Screenshot:

Inspectre (Cara cek dan mengatasi Meltdown dan Spectre) lebih sulit dieksploitasi daripada Meltdown, tapi juga sulit untuk dimitigasi

Inspectre (Cara cek dan mengatasi Meltdown dan Spectre) lebih sulit dieksploitasi daripada Meltdown, tapi juga sulit untuk dimitigasi

Tested on Windows 10
Size: 125 KB
Category: Tools

DLL - Files Fixer (Software untuk memperbaiki DLL files komputer)

Jumat, 12 Januari 2018

XinternalSD (Cara Memindahkan File OBB Ke Sd Card)

XinternalSD (Cara Menaruh File OBB Di Sd Card)Mempunyai kapasitas internal yang sedikit memang merepotkan. Apalagi untuk kalian yang ingin memainkan game berukuran tinggi. Sangat merepotkan bukan? Nah sekarang saya ingin membagikan aplikasi yang bisa mengatasi permasalahan itu. Yaitu dengan menggunakan aplikasi yang bernama XinternalSD. Cara kerja aplikasi ini pun sangat simpel, yaitu dengan cara mengubah Sdcard menjadi internal kamu. Namun, itu dapat mempengaruhi loading suatu game (tergantung Sdcard). Karena kecepatan membaca internal lebih cepat daripada Sdcard. Langsung saja yang ingin mencobanya, silahkan download dibawah.

Cara untuk memindahkan file obb ke SdCard caranya pun sangat mudah
1. Pindahkan folder obb dari internal ke Sdcard/Android/OBB
2. Lalu pilih Enable for apps
3. Centang game yang obb nya sudah dipindah ke Sdcard
4. Buka gamenya, selamat menikmati

Screenshot:

XinternalSD (Cara Menaruh File OBB Di Sd Card)

Tested On Redmi Note 3, Redmi 2
Requirement : Root, Xposed
Category      : Tools
Size              : 81.2KB

Kamis, 21 Desember 2017

Subtratum(Cara merubah tema di Custom ROM)

Sejak Cyanogenmod OS sudah tidak di kembangkan lagi dan sekarang diteruskan oleh Lineage OS, kita tidak bisa merubah theme sesukanya seperti dulu di CM13 karena dipengembangan Lineage theme engine nya di tiadakan. Maka dari itu kita menggunakan aplikasi pihak ketiga yaitu Subtratum. Dengan aplikasi ini kita bisa merubah theme seperti di CM13, subtratum juga support beberapa OS diantaranya Stock Nougat (RRO), Stock Oreo (OMS), Stock Samsung Nougat (RRO), Custom Nougat (OMS). Cara mengaplikasikanya tinggal download theme Subtratum yang kamu inginkan cari di Playstore atau kalian bisa buka langsung tokonya di pojok kanan atas. Buka aplikasinya, theme yang tadi kamu download nanti akan muncul. Pilih OS(biasanya tulisannya disingkat, misalnya Lineage OS jadi LOS) lalu pilih aplikasi/dimana kamu mau menerapkan(Perhatian: Ga semua aplikasi Compatible jadi malah keliahatan jelek jadinya dan bahkan tulisannya ga bisa terbaca). Pilih instal, kalo mengembalikan plih aja yang tadi di install lalu pilih uninstall. Download aplikasinya di bawah ini.

Screenshot:





Tested on MI4C
Requirement: Android 7.0(Nougat) or higher, Root(tergantung OS kalian)
Size: 4.18 MB
Category: Tools

MIUI 8 Tweaks (Cara Mengubah Tampilan MIUI 8, GravityBox untuk MIUI)

Rabu, 20 Desember 2017

Learn Java(Cara mudah dan praktis belajar JAVA di Android)

Salah satu Codingan yang wajib dipelajari oleh Programmer adalah JAVA karena bisa dijalankan di beberapa platform/sistem operasi, sesuai dengan prinsip tulis sekali, jalankan di mana saja. Selain les kita juga bisa belajar Codingan online di situs-situs tertentu seperti CodecAcademy, Learjavaonline, W3schools dan sebagainya. Bagaimana jika kita belajar Codingan melalui smartphoneAndroid kita lebih praktis dimana saja kita bisa belajar. Kami merekomendasikan aplikasi Learn Java dari Sololearn, Banyak pelajarannya sekitar 64 pelajaran pada saat post ini dibuat mungkin kedepanya akan bertambah, UI yang bagus dan friendly, kalian juga bisa tanya-tanya ke yang lain dan banyak fitur lainya. Download aplikasinya di bawah ini.

Screenshot:







Tested on MI4C
Requirement: Android 4.0(Ice Cream Sandwich) or higher
Size: 4.18 MB
Category: Tools

Star Tag Music Editor (Aplikasi pengubah ID/info lagu)

Jumat, 08 Desember 2017

Password Generator (Aplikasi pembuat password aman)

Password Generator (Aplikasi pembuat password aman)
Halo guys, terima kasih sudah mau mampir di blog kami. Kami kali ini akan merekomendasikan aplikasi pembuat password. Terkadang kita bingung untuk membuat pasword yang aman dan mudah diingat. Seperti yang ada di film MR. Robot orang awam passwordnya saat mudah di hack. Passwordnya ga jauh-jauh dari nama keluarga, alamat rumah, nama hewan peliharaan sampai nama sendiri yang cuma dibalik. Jika kita menggunakan aplikai ini password yang dibuat abstrak, sesuai dengan keinginan kita pakai simbol atau tidak, berapa panjang passwordnya dan lain-lain. Karena password abstrak sangat sulit di ingat kami merekomendasikan menggunakan aplikasi manager password seperti DashlaneLasspass  dan Avast Password. Jadi cuma perlu satu password yang perlu kita ingat. Download aplikasinya di link di bawah ini.

Screenshot:

Password Generator (Aplikasi pembuat password aman)Password Generator (Aplikasi pembuat password aman)


Tested on MI4C
Requirement: Android 5.0(Lolipop) or higher
Size: 3.6 MB
Category: Tools

Net Speed Monitor (Software melihat kecepatan koneksi internet Windows)

Avast Passwords (Cara aman menyimpan password bagi yang sering lupa password)

Avast Passwords (Cara aman menyimpan password bagi yang sering lupa password)
Kalian punya banyak akun, tapi semuanya menggunakan password yang sama. Hati-hati guys rawan banget di hack. Jebol akun yang satu kena semuanya. Tapi mengingat banyak password juga sulit yang ada malah nanti forgot password melulu ribet., Maka karena itu aplikasi penyimpan password sangat dibutuhkan seperti Dashlane, Lasspass dan aplikasi yang kami rekomendasikan ini Avast Password. Kamu hanya perlu mengingat 1 password untuk aplikasi ini. Kenapa kami lebih memilih Avast? Selain karena Avast memang sudah sangat terkenal dengan antivirusnya, Avast Password juga terintegrasi dengan Antivirus Avast. Jadi pada saat di komputer dekstop jika kita menggunakan antivirus Avast kita bisa menghubungkannya. Kamu tinggal instal extension Avast Password pada browser yang kamu gunakan lalu masukan akun yang sama dan mereka langsung terintegrasi. Di dekstop maupun di Android aplikais ii juga memiliki kemampuan Auto Fill, jadi kamu ga perlu lagi copy paste atau masukin password manual. Cuma masukan master password dan langsung terisi sendiri. Download aplikasinya dibawah ini. Untuk Windows download extension untuk yang menggunakan browser Chrome, untuk browser yang lain bisa di cari sendiri extension Avast Password sesuai berowser yang kamu gunakan.

Screenshot:

Avast Passwords (Cara aman menyimpan password bagi yang sering lupa password)Avast Passwords (Cara aman menyimpan password bagi yang sering lupa password)


Tested on MI4C
Requirement: Android 4.1(Jellybean) or higher
Size: 3.6 MB
Category: Tools

Prisma (Aplikasi edit foto dengan teknologi Artificial Intelligence)

Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)

Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)Files Go aplikasi pembersih dari Google yang baru saja di luncurkan. Fungsi aplikasi ini untuk melegakan store penyinpanan smartphone dengan menghapus cache aplikasi, dan file-file yang tidak digunakan lagi. Aplikasi ini mempelajari file-file mana yang penting bagi kita dan yang tidak penting, seperti aplikasi apa saja yang sering digunakan dan yang tidak pernah atau jarang digunakan. Jika pengguna tidak yakin untuk menghapus sebuah file, mereka dapat memilih  menyimpan file cadangan ke Google Drive atau aplikasi penyimpanan komputasi awan lainnya. Aplikasi ini juga bisa share file-file tanpa internet dengan pengguna yang menggunakan aplikasi Files Go juga, seperti ShareIt. Aplikasi ini juga di klaim aman dalam mengirim file karena terenkripsi. Silahkan download aplikasinya di bawah ini.

Screenshot:

Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)


Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)


Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)Files Go (ShareIt dan Clean Master dalam satu aplikasi)

 Video:



Tested on MI4C
Requirement: Android 5.0(Lolipop) or higher
Size: 3.6 MB
Category: Tools

Gboard (Keyboard canggih terbaik untuk android)

Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)

Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)
Belum lama ini Google baru saja mengumumkan aplikasi Youtube baru bernama Youtube Go. Tujuan dibuatnya aplikasi ini agar lebih efektif pada daerah yang kecepatan internetnya kurang baik. Perbedaan dengan aplikasi Youtube Go dengan aplikasi Youtube yang biasanya adalah Youtube Go ini memiliki fitur preview untuk video yang ingin di tonton seperti GIF dan pada saat kita mengklik salah satu video, aplikasi ini akan menawarkan mendownload video atau hanya steaming. Dengan pilihan kualitas dasar, standar dan tinggi. Tidak seperti aplikasi Youtube yang biasanya, kualitas tertinggi video di Youtube Go hanya 480p. Youtube Go juga bisa saling berbagi dengan smarphonje lainya. Selain untuk menghemat kuota Youtube Go juga lebih ringan, akan sangat membantu bagi smartphone kelas low end. Silahkan download aplikasinya di bawah ini.

Screenshot:

Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)


Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)


Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)Youtube Go (Aplikasi streaming video Youtube hemat kuota)


Tested on MI4C
Requirement: Varies with Device
Size: 7.2 MB

Senin, 04 Desember 2017

App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android)

App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android)
Ketika kita baru beli smartphone Android pasti yang perlu kita lakukan setup-setup dan menginstal aplikasi yang kita butuhkan yang ada di smartphone yang lama. Menginstal banyak aplikasi satu persatu akan banyak sangat lama dan melelahkan belum nunggu downloadnya, memang dengan mensinkronkannya dengan akun Google aplikasi yang terinstall di smartphone sebelumnya akan terinstall otomatis ke smartphone baru tapi tetap saja lama nunggu downloadnya dan belum lagi aplikasi yang tidak tersedia di Play Store atau aplikasi bajakan kita ribet mencarinya lagi. Bagaimana kalo aplikasinya terinstal sendiri dan tanpa download lagi. App Backup & Restore dengan menggunakan aplikasi ini kita bisa membackup aplikasi menjadi apk lalu memindahkanya ke smartphone baru lalu menginstallnya otomatis jadi ga usah satu persatu tinggal tunggu aja sampai semua aplikasi terinstal. Kita juga bisa membackupnya ke akun Google Drive kita. Silahkan download aplikasinya di bawah ini.

Screenshot:

App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android) App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android)


App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android) App Backup & Restore (Cara membackup dan menginstall otomatis aplikasi Android)


Tested on MI4C
Requirement: Varies with Device
Size: 5.3 MB

Flynx (Membuka link dengan cepat)

Flynx (Membuka link dengan cepat)
Sebelumnya kami pernah posting Link Bubble / Brave (Membuka link tanpa menunggu) tapi sekarang aplikasi tersebut sudah tidak dikembangkan lagi maka dari itu kami merekomendasikan aplikasi lain dengan kemampuan yang sama. Flynx kurang lebih memiliki fungsi yang sama seperti Link Bubble, selain itu aplikasi ini memiliki fitur yang tidak ada di Link Bubble seperti dengan tap 2 kali pada link yang di buka Flynx akan menyimpan halaman website itu dan kamu bisa membacanya nanti. Kalian juga bisa sign in menggunakan akun Google, jadi halaman website yang kalian sudah simpan ga akan hilang. Silahkan download aplikasi nya di bawah ini.

Screenshot:

Flynx (Membuka link dengan cepat)Flynx (Membuka link dengan cepat)


Flynx (Membuka link dengan cepat)Flynx (Membuka link dengan cepat)


Tested on Xiaomi MI4C
Requirement: Varies by device
Size: 3.02 MB

 

Copyright @ 2018 MixwebX.

Powerred by Templateism and Blogger